Aneh…banget rasanya buat orang yang baru aja hijrah dari Reddit ke lemmy. Berasa kayak kosong & hampa gitu di sini, mungkin karna banyak user di sini yg jadi silent reader aja atau masih banyak yang pake reddit ketimbang lemmy walaupun reddit udah ganti policy-nya yang terkesan ya…kurang enak lah di segi user
Menurut kalian kira² apa ya yang bisa kita buat di sini supaya lebih rame ?

  • alien@lemmy.my.id
    link
    fedilink
    Bahasa Indonesia
    arrow-up
    2
    ·
    edit-2
    1 year ago

    Saya sudah lama tidak mampir kesini, tapi tidak hanya kesini, ke reddit pun tidak, malahan bisa lebih sering mampir kesini daripada ke reddit. Itu sangking tidak lihat komunitas diskusi.

    Saya sekarang lebih sering diskusi di Mastodon malahan. Tapi saya berusaha tiap hari akan mampir ke lemmy my id walapun hanya sekali perhari, atau kalau ada yang akan di share, lebih.

    Ada saran saya, dan ini tidak di dukung di lemmy saat ini, kita sebaiknya bikin tag, jadi di ActivityPub, tag ini akan terbaca, jadi apabila ada mastodon, akkoma, pleroma ataupun firefish user yang subcribe ke tag tersebut. Otomatis akan muncul di home mereka.

    Saya sudah test, kalau saya komentar mengunakan mastodon account saya, bisa tapi tidak tahu apabila saya mengunakan lemmy account saya.

    Jadi sekalian agar orang orang tahu ada group / diskusi board / di lemmy yang asli Indonesia saya akan mention @indonesia@a.gup.pe dan tag #indonesia #diskusi

    Edited

    Sayang sekali memang tidak bisa kalau dari lemmy, harus ada account mastodon, akkoma, pleroma ataupun firefish untuk bisa ke tag di ActivityPub